Selasa, 23 September 2014

NTT Sebagai Pusat Pariwisata

Dinas Pariwisata Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur bersama Swiss Contack melakukan survei terhadap wisatawan tentang destinasi wisata favorit di NTT. Mengutip Majalah Travelounge edisi Juli 2013, berikut lima destinasi wisata di NTT pilihan para wisatawan:
1. Pulau Komodo
Terdiri atas tiga pulau utama: Pulau Komodo, Pulau Rinca, dan Pulau Padar seluas 1.817 kilometer persegi. Saat treking di hutan hujan dan menjelajahi pegunungan raksasa, Anda bisa menemukan kuda, babi hutan, beragam jenis monyet, kerbau liar, kijang, dan hewan-hewan lainnya. Pulau Komodo juga memiliki kekayaan laut yang kaya: karang cantik dan laut biru yang bersih.
Penyelam profesional meyakini perairan Komodo termasuk situs diving terbaik di dunia. Di sebelah barat Pulau Komodo, Anda bisa berjemur di pantai yang dibalut hamparan pasir berwarna merah mudah (pink beach).
2. Labuan Bajo
Begitu menginjakkan kaki di Ibu Kota Kabupaten Manggarai Barat, Anda akan menemui kota muda yang bergeliat. Pantai Pede di bibir pantai kota menjadi obyek rekreasi favorit masyarakat yang menghabiskan akhir pekan. Pantai ini akan menjadi tempat puncak acara Sail Komodo.
3. Gua Batu Cermin
Bukit batu di bagian timur Bandara Komodo ini terdapat gua alam dengan stalaktit-stalaktit yang indah dan terus tumbuh.
Saat langit cerah, sinar matahari yang masuk dari lubang di atas gua, memantul ke dinding batu yang meredleksikannya ke area lain di dalam gua layaknya sebuah cermin. Di dalam gua, pengunjung dapat menemui laba-laba hitam, kelelawar, dan terkadang ular kecil.
4. Air Terjun Cunca Rami
Anda harus mengendarai atau menyewa mobil 4 WD jika ingin mencapai wisata alam di Kawasan HUtan Mbeliling ini. Pasalnya, kendaraan harus melalui jalan perbukitan tidak mulus dengan belokan, tanjakan, dan tikungan yang tajam.
Sesampainya di lokasi, Anda bisa membasuh muka dan badan, atau berenang jika mampu menahan airnya yang dingin.
5. Desa Wisata Budaya Liang Ndara
Termasuk dalam Kecamatan Sano Nggoang ndan berjarak 20 kilometer dari Kota Labuan Bajo atau waktu tempuh 45 menit.

Desa Liang Ndara menjadi pintu masuk kawasan Hutan Mbeliling dengan keindahan flora dan fauna. Desa ini terkenal dengan tarian tradisional caci, khas masyarakat Manggarai. Caci adalah adu ketangkasan dua pria dewasa yang mencambuk dan menangkis lawan secara bergantian.


Selasa, 16 September 2014

Brazil Punya Patung Yesus, Flores Punya Patung Bunda Maria

Maumere - Ada yang cantik selain Pulau Komodo di Flores, yaitu Patung Bunda Maria. Rio de Janeiro, Brazil dan Manado punya patung Yesus, di Flores ada 'Patung Bunda Maria Segala Bangsa'. Seperti apa cantiknya?

Salah satu yang menjadi jujugan wisatawan adalah 'Patung Maria Bunda Segala Bangsa'di Desa Wuliwutik, Kecamatan Nita, Kecamatan Nita. Patung yang berdiri di sebuah Puncak Keling Bukit Nilo itu terkesan Bunda Maria sedang memandang keseluruhan wilayah Maumere dengan keindahan laut Floresnya.

"Seluruh Kota Maumere dan seisi keindahannya bisa dipandang," kata Andi Setiawan, wisatawan asal Surabaya kepada detikcom yang mengunjungi patung tersebut belum lama ini.

Patung Bunda Maria ini memiliki tinggi 28 meter dan berdiri di atas pondasi setinggi 18 meter. Patung seberat 6 ton ini berdiri kokoh di atas bukit Laut Flores.

Untuk menuju patung itu cukup mudah, hanya berjarak 16 kilometer dari Kota Maumere. Wisatawan bisa mengendarai mobil maupun sepeda motor.

"Harus hati-hati karena medannya menanjak, bukit," kata Andi. Asyiknya lagi, kata Andi, sepanjang perjalanan menuju Bukit Nilo itu wisatawan disuguhi deretan pohon jambu mede.

"Tapi jangan asal ambil, minta izin ke pemiliknya, minta baik-baik dikasih kok," kata Andi yang datang bersama dua rekannya itu.

Di lokasi patung itu, tak sedikit wisatawan yang juga melakukan kegiatan rohani. Sedangkan sisa waktu lainnya, untuk berfoto ria sembari menikmati keindahan pemandangan laut Flores dari Nilo.

Wisatawan yang berkunjung ke pulau yang memiliki luas sekitar 14.300 km persegi, juga bisa menemukan beragam 'kekayaan' obyek wisata lainnya yang tak kalah menawannya

Puja-puji Van Gaal untuk Blind

Manchester - Manajer Manchester United Louis van Gaal melontarkan sanjungan kepada Daley Blind setelah debutnya dalam kemenangan 4-0 atas Queens Park Rangers.

MU meraih kemenangan pertamanya musim ini di Old Trafford, Minggu (15/9/2014) malam WIB. Di laga itu rekrutan musim panas Angel Di Maria mencuri perhatian dengan aksi-aksinya sekaligus juga membuka kemenangan 'Setan Merah' lewat gol dari tendangan bebasnya.

Kendatipun tidak semencolok Di Maria, performa Blind di laga tersebut tidak kalah oke. Tampil sebagai gelandang bertahan, pemain Belanda itu dengan disiplin ikut membantu pertahanan MU dan terlihat mampu mengendalikan penguasaan bola dengan pergerakan cerdas dan operan-operan pendek jitu.

Penampilan Blind di posisi tersebut sekaligus membuat para pemain MU lain yang punya naluri serang tinggi jadi lebih leluasa berkonsentrasi menggempur pertahanan QPR. Van Gaal pun memberi apresiasi tinggi untuk pemain yang juga pernah ia tangani di tim nasional Belanda tersebut.

"Ia seorang pemain yang bisa terlebih dulu melihat situasi-situasi. Ia selalu mampu mengoper ke pemain yang bebas dan ketika ia tak menguasai bola, ia tahu kapan harus menekan lawan. Itu kemampuan yang bagus untuk dimiliki," komentar Van Gaal di Reuters.

"Aku menyukainya sebagai seorang gelandang bertahan, tapi ia juga bisa bermain di tengah pertahanan atau jadi bek kiri. Ia mampu juga berlari 90 menit dan selalu bugar. Itu kualitas amat baik lainnya buat seorang pemain," lanjutnya.

Mengenai hasil yang didulang The Red Devils di laga tersebut, QPR memang diakui sebagai lawan yang di atas kertas lebih lemah dan di masa depan akan ada tantangan-tantangan yang lebih berat. Tapi itu tak mengurangi kegembiraan Van Gaal.

"Ketika Anda menuai hasil 4-0 maka Anda bisa gembira sebagai seorang pelatih, tapi selalu ada hal-hal yang ingin Anda benahi. Kami mesti selalu menganalisis apa yang sudah kami lakukan. Hasilnya fantastis tapi kami bisa lebih baik lagi. Saya akan katakan, 'hari ini ayo kita buat start baru'," seru Van Gaal.